Driver Ojol Batam Titipkan Sejumlah Harapan Pada Soerya – Iman
Jurnalsidik.com, Batam – Rumah aspirasi pemenangan Soerya – Iman di Tiban, kedatangan tamu istimewa, hari ini, Jumat (11/09). Mereka adalah Driver Ojol Batam yang bersilaturahmi untuk menyampaikan harapan-harapan mereka kepada pasangan Soerya Respationo – Iman Sutiawan, yang mereka jagokan sebagai calon Gubernur dan Wakil Gubernur Kepri di Pilkada 2020.
Dengan mengenakan atribut lengkap sebagai Driver Ojol, mereka berkeluh kesah kepada tim pemenangan Soerya – Iman. Banyak hal yang disampaikan terutama terkait nasib mereka, yang tengah dalam kesulitan selama masa pandemi virus corona atau Covid-19.
Para Driver Ojol mengeluhkan pendapatan mereka yang terus menurun dan anjlok dari biasanya. Bahkan, tak sedikit dari mereka mengalami kesulitan untuk memenuhi kebutuhan nafkah sehari-hari karena mereka sama sekali sudah tak memiliki pendapatan lagi.
“Saat ini pendapatan kami sebagai driver ojol tidak seperti dulu lagi, bahkan untuk cari nafkah saja sangat kesulitan, sementara kami tak punya pekerjaan lain,” ucap seorang driver ojol menyampaikan keluhan yang dialami akibat pandemi Covid-19.
“Sebagian dari kami juga sudah banyak yang nganggur, ada karena terkena PHK, dan ada juga yang dirumahkan akibat perusahaan tempat mereka bekerja mengurangi produksi,” timpal driver ojol lain.
Mendengar keluh kesah itu, Tim dari Rumah Aspirasi Soerya – Iman di Tiban, mengungkapkan bahwa pasangan Soerya Respationo – Iman Sutiawan telah berkomitmen untuk fokus pada pemulihan (recovery) ekonomi masyarakat yang anjlok akibat pandemi Covid-19.
Soerya – Iman juga sangat memahami terhadap beban berat yang dialami semua para driver ojol, juga seluruh masyarakat Kepri, dimana pendapatannya sangat terpukul selama pandemi virus corona.
Maka sebagai solusinya, adalah dengan melakukan recovery ekonomi masyarakat. Dalam hal ini, Soerya – Iman akan memfokuskan anggaran APBD Kepri untuk membantu permodalan para pelaku usaha, terutama kelompok UMKM dan pedangang kecil, yang di dalamnya juga termasuk para driver ojol.
“Namun demikian, semua aspirasi teman-teman driver akan disampaikan langsung ke Pak Soerya dan Pak Iman untuk menjadi perhatiannya,” ujarnya.
“Untuk itu, marilah kita bersama-sama mendukung Soerya – Iman di Pilkada 2020, agar menang dan menjadi Gubernur dan Wakil Gubernur Kepri, sebagaimana harapan kita semua,” demikian Tim Rumah Aspirasi Soerya – Iman, yang diamini para driver ojol Batam. (***)
513