Bahas SIMDA, Komisi I DPRD Kepri Kunjungi Kantor BPKP Kepri
Batam – Komisi I Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) melaksanakan kunjungan kerja ke kantor BPKP Kepulauan Riau di Jl. RE. Martadinata Sekupang, Batam (29/01/2021).
Rombongan disambut baik Kepala Perwakilan Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) Provinsi Kepulauan Riau.
Ketua Komisi I DPRD Kepri, Bobby Jayanto mengatakan, kegiatan tersebut terkait Rapat Koordinasi (Rakor) tentang dasar kebijakan Sistem pengelolaan keuangan dan perencanaan pembangunan daerah dari Sistem Informasi Perangkat Daerah (SIPD) migrasi ke pengenalan Sistem Informasi Manajemen Daerah (SIMDA).
Adapun yang menjadi dasar kebijakan menggunakan SIMDA kembali berdasarkan Surat Edaran (SE) dari Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) Nomor: 903/235/keuda Tanggal: 18 Januari 2021, tantang Tindak Lanjut Surat Edaran Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Nomor : 903/145/SJ Tanggal 12 Januari 2021.
Rapat tersebut dihadiri oleh Pimpinan dan Anggota Komisi I DPRD Kepri yang notabene membidangi hukum dan pemerintahan.
Rombongan diterima langsung oleh Kepala Perwakilan BPKP Provinsi Kepri Ichsan Fuady, S.E beserta jajaranya, dan juga dihadiri dari Inspektorat Kepri Isrofil dengan jabatan Inspektur Pembantu Bidang II.(hmssetwan)
521