Agar Situasi Tetap Kondusip Satgas Raider 300 Adakan Patroli Keamanan
Keerom, Jurnalsidik.com – Jajaran Satgas Pamtas Yonif Raider 300/Bjw, Pos Wambes Di pimpin Letda Czi M rahmat pasca pergantian tahun, kembali melaksanakan kegiatan Patroli Keamanan di seputaran hutan tropis Kampung Wambes dengan radius jarak 6,5 Km dari Pos Wambes PIR-V, Distrik Mannem, Kabupaten Keerom, Papua. Minggu (12/01/2020)
Patroli keamanan kali ini lebih prioritaskan ke wilayah hutan dikarenakan mengantisipasi apabila terjadi hal-hal yang tidak di inginkan. Semisal mencegah adanya pelolosan atau pelarian yang di lakukan oleh kelompok kriminal bersenjata ke hutan di seputaran wambes, adanya pembalakan liar dan gangguan-gangguan ancaman keamanan yang kemungkinan ditimbulkan dari sebagian kecil oknum masyarakat yang tidak bertanggung jawab dengan merusak hutan.
Semua kemungkinan bisa terjadi, itu bisa diminimalisir dengan kegiatan patroli tersebut.
Selain bisa membuat situasi aman diseputaran Pos, juga akan berdampak baik kepada keamanan di lingkungan masyarakat desa binaan.
Situasi yang sudah berangsur kondusif pasca tahun baru, dapat terus dipertahankan. Karena wilayah desa wambes yang di dominasi oleh hutan tropis merupakan tempat strategis dan cukup resprensif apabila dijadikan tempat persembunyian atau tempat pengasingan orang-orang yang tidak bertanggung jawab dalam mendukung keinginan mengganggu stabilitas keamanan.
Terbukti langkah yang diambil oleh Satgas Raider 300, Pos Wambes dalam melaksanakan rutinitas patroli keamanan hutan mendapatkan apresiasi yang cukup tinggi dari warga masyarakat dan itu di sampaikan langsung melalui kepala desa Frans Abbar.
Wilayah Desa Wambes umumnya sangat aman berkat kehadiran TNI yang rutin melakukan patroli keamanan hutan, terbukti hutan desa yang tadinya sering di jadikan objek pembalakan liar sekarang cukup signifikan berkurangnya, ke depan harapannya agar kelestarian hutan tetap terus dijaga dan terjaga, baik oleh warga masyarakat desa itu sendiri dan juga oleh TNI yaitu Pos Wambes selaku pemberi jaminan keamanan wilayah desa binaan.
Autentikasi
Papen Satgas Raider 300
Lettu Inf Dody Suyono